Autoone

Modal Minimum:
Rp. 120.200.000
Kategori Bisnis:
OTOMOTIF
Badan Hukum:
-

Autoone, brand otomotif inovatif di bawah naungan PT Makmur Gemilang Investama, hadir dengan konsep bisnis kemitraan yang berbeda dari kebanyakan waralaba di Indonesia. Didirikan oleh Maulana Yusuf, yang sebelumnya berkarier sebagai marketing di PT Astra International Tbk, Autoone bertujuan mengatasi berbagai masalah umum yang dihadapi pemilik mobil seperti jamur, warna mobil belang, karat, dan goresan.

Autoone kini membuka peluang kemitraan dengan sistem pengelolaan total. Mitra tidak perlu khawatir soal operasional karena semuanya diatur dan diawasi oleh pusat, mulai dari perekrutan dan pelatihan SDM, pemasaran, hingga penggajian karyawan. Selain itu, omset dan performa bisnis dapat dipantau secara real-time melalui sistem online 24 jam.

Autoone menawarkan serangkaian keunggulan yang membuat kemitraannya lebih menarik dan aman bagi mitra. Di antaranya:

1. Pengelolaan total operasional bisnis dari pusat, memudahkan mitra dalam setiap proses bisnis.

2. Pencarian dan pelatihan SDM dilakukan oleh pusat, termasuk backup karyawan saat terjadi kekosongan.

3. Dukungan pemasaran dan branding di setiap cabang oleh tim konten dan kreatif.

4. Sistem terpusat dan real-time yang memungkinkan mitra memantau booking dan omset kapan saja.

5. Bantuan dari pusat saat omset turun untuk memastikan performa cabang tetap stabil.

Maulana Yusuf menyebut bahwa kemitraan Autoone tidak hanya menawarkan bisnis, tetapi juga solusi penghasilan pasif dengan manajemen penuh dari pusat. Saat ini, Autoone telah memiliki 24 cabang dan hanya akan membuka 6 cabang tambahan sebelum menutup peluang kemitraan di angka 30 cabang.

Untuk informasi lebih lanjut terkait brand Autoone, silahkan untuk login / register terlebih dahulu untuk mendapatkan lebih banyak akses.


Request Information

To learn more about Autoone, request information today!

Terpopuler

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community:

{