Hadir di Business Matching IBOS 2024, Moel Coffee Tawarkan Konsep Kemitraan

FRANCHISEGLOBAL.COM-Business Matching adalah sebuah pertemuan bisnis yang terjadwal antara pelaku bisnis dengan calon mitra distribusi, calon mitra pemasok, calon mitra pendanaan, dan juga calon mitra investor.
Media FranchiseGlobal.com menggelar kegiatan Seminar dan Business Matching IBOS (Indonesia Business Online Show) dengan mengusung tema “Meraih Cuan Lewat Peluang Franchise & Kemitraan” yang diselenggarakan via Zoom Meeting, pada Sabtu, 29 Juni 2024.
Dalam presentasi business matching di Sesi ketiga adalah Moel Coffee, dalam pemaparan nya di IBOS 2024, Icha Co-Founder Moel Coffee mengatakan Moel Coffee berdiri sejak 2021 dan memiliki Tema Sang Panglima, sesuai dengan Baground sang founders yaitu Bapak Jendral TNI (Purn) Dr.H.Moeldoko,S.I.P.,M.A. Seorang mantan Panglima TNI dan saat ini menjadi sosok Panglima TANI.
Moel Coffee bertekad menjadi Brand kebanggaan Tanah Air - Local Go To Global. Dengan membawa dan menyajikan Kopi Khas Nusantara dari Berbagai Provinsi di Indonesia.
“Moel Coffee memiliki dua pilihan bisnis. Yang dapat dipilih oleh para penikmat dan pecinta kopi. Yang ingin mulai berbisnis,” ujarnya.
Icha menejelaskan di Moel Coffee menggunakan biji kopi dari Aceh Gayo, Kintamani Bali, Sumatera Mandailing, Wamena Papua, Celebes Toraja, Lampung, Kami ingin memperkenalkan biji – biji kopi asal Indonesia kepada para masyarakat dan membuat mereka bangga akan biji kopi asal Indonesia.
Dikatakan Moel Coffee adalah warung kopi nusantara yang bergaya kekinian. Selain itu memperkenalkan product asli Indonesia yang berkualitas, melalui merchandise dan oleh-oleh yang di jual di Moel Coffee
“Kita mengajak para milenial setempat yang memahami dan mengenal kopi untuk bergabung di Moel Coffee,” imbuh Icha.
Lebih lanjut disampaikan, nantinya Moel Coffee juga akan bersinergi dengan petani-petani kopi lokal dan berbagi mengenai bagaimana membuat PIRT, cara perijinan sehingga petani setempat dapat menjual produk mereka lebih baik.
“Mimpi kami Moel Coffee bisa menjadi brand kebanggaan Indonesia dan di luar negeri, juga menjadi tempat hiburan & kumpul anak muda yang positif,” paparnya.
Adapun konsep kemitraan yang ditawarkan terdiri dari dua pilihan yakni Express Booth dan Special Design, dengan live band & merchandise store
“Kehadiran Moel Coffee ikut membantu masyarakat dalam membangun semangat menjaga lingkungan & meningkatkan kesejahteraan para petani,” tambahnya.
Peluang bisnis yang hadir dengan konsep booth ini juga menghadirkan melalui merchandise dan oleh-oleh yang di jual di Moel Coffee. Adapun konsep kemitraan yang ditawarkan terdiri dari dua pilihan yakni Express Booth dan Special Design, dengan live band & merchandise store.
Untuk investasi kemitraan yang ditawarkan Moel Coffee mulai dari paket BoothCup Express Rp 69 juta, Platinum Package Rp 199 juta.
Untuk bergabung di event Online Business Matching IBOS sangat mudah, pertama peserta mengisi G-Form terlebih dahulu, setelah itu admin IBOS akan mengundang peserta ke WAG IBOS Club, kemudian peserta menjadi member WAG IBOS Club dan selanjutnya admin IBOS akan mengirimkan link zoom kegiatan, terakhir pelaksanaan online business matching.
